Nakhlah Global Consultant

Nakhlah Global Consultant

Konseling, Mentoring & Coahing

Perbedaan
Konseling, Mentoring, dan Coaching

Untuk memudahkan pemahaman kita, maka akan dijelaskan menggunakan analogi berikut . Pak Fatih Pernah mengalami gagal dalam bisnis, dan merasa tidak berbakat untuk itu. Kemudian ia ceritakan masalahnya pada Pak Abdullah, sahabat kecilnya dulu yang sekarang menjadi pengusaha sukses. Bapak Abdullah menggali pengalaman Pak Fatih dalam kegagalan bisnisnya dulu. Tindakan ini dinamakan Konseling. Bapak Abdullah berbagi pengalaman dan kiat-kiat dalam memulai bisnisnya. Tindakan ini dinamakan Mentoring. Bapak Abdullah mengajukan pertanyaan-pertanyaan untuk menggali kemampuan pak Fatih dalam bisnis. Tindakan ini dinamakan Coaching.
Kata-kata kunci untuk membedakan Konselor, Mentor, dan Coach, yaitu:
Konselor akan membantu menyelesaikan masalah klien.
Mentor akan memberikan tips berdasarkan pengalamannya kepada mentee
Coach akan mendorong Coachee menyelesaikan masalahnya sendiri.

Nomor
Aspek
Konseling
Mentoring
Coaching
1

Tujuan

Membantu konseli menyelesaikan masalah

Membagikan pengalamannya untuk membantu mentee mengembangkan dirinya

menuntun coachee untuk menemukan atau cara mengatasi tantangan yang dihadapi atau mencapai tujuan yang dikehendaki

2

Hubungan

Hubungan antara seorang ahli dan seorang yang membutuhkan bantuannya. Konselor bisa saja memberikan solusi

Hubungan antara seorang yang berpengalaman dengan orang yang kurang pengalaman. Mentor langsung memberikan tips bagaimana menyelesaikan suatu masalah atau mencapai sesuatu

Membangun kemitraan yang setera dan coachee sendiri yang mengambil keputusan. Coach hanya mengarahkan saja, Coachee lah yang membuat keputusan sendiri

Formulir Pendaftaran Sertifikasi

[wpforms id="8513"]